Cirebon Ekspor Ikan Laut ke Taiwan, BKIPM Jamin Kualitas
CIREBON - BKIPM Stasiun Karantina Ikan Kelas II Cirebon, memfasilitasi penandatanganan ekspor ikan laut dari Cirebon ke Taiwan, Senin (25/10/2021).
Kegiatan penandatanganan MoU antara pembudidaya dan eksportir itu, menjadi bagian dari rangkaian kegiatan HUT ke-22, Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP).
Kepala Stasiun KIPM Cirebon, Obing Hobir As\'ari mengatakan, produk perikanan yang diekspor telah terjamin mutu dan kesehatan ikannya, serta aman untuk dikonsumsi manusia.
\"BKIPM sebagai penjamin kesehatan dan mutu dari hulu sampai hilir terhadap produk perikanan yang akan diekspor maupun dikonsumsi oleh domestik,\" kata Obing, dalam kesempatan tersebut.
Adapun produk yang diekspor adalah Frozen Mackerel Fish sebanyak 15,3 ton dan Frozen Black Pomfret sebanyak 3 dan 7 ton. Sehingga totalnya mencapai 26,2 ton.
Dalam kesempatan itu, juga dilakukan Peluncuran Ekonomi Biru menuju Indonesia sejahtera.
Kepala BUSKIPM, Dr Woro Nur Endang Sariati menambahkan, BKIPM ditunjuk KKP sebagai quality assurance atau penjamin mutu dan kesehatan ikan yang diekspor hingga konsumsi domestik.
Bahkan pengendalian mutu itu, dilakukan mulai dari hulu hingga ke hilir. (abd)
Baca juga:
- Dor, Dor, Dor, Polisi Lepaskan Tembakan ke Udara, Bubarkan Keributan Geng Motor di Arjawinangun
- Polisi Selidiki Geng Motor Tawuran Bawa Senjata Api di Watubelah
Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Sumber: